Selasa, 17 Februari 2009

Mengenal Mobil Hybrid

Apa itu Teknologi Hybrid ?

Pemanfaatan yang terbaik dari kedua dunia
Sistem Hybrid menggabungkan kelengkapan terkuat dua jenis sumber daya - motor listrik dan mesin pembakaran internal. Untuk mengerti lebih jauh bagaimana teknologi Hybrid memanfaatkan kedua dunia tersebut, kita bandingkan bagaimana sebuah mobil konvensional dan mobil listrik bekerja.

Apa itu Teknologi Hybrid - Mobil Tenaga Listrik?

Mobil Tenaga Listrik
Mobil tenaga listrik tidak membutuhkan apapun dari pembakaran. Listrik diubah menjadi tenaga melalui motor listrik, untuk menggerakkan mobil. Sekalipun mobil bertenaga listrik ini ramah lingkungan, tidak bising dan memiliki akselerasi yang baik, dia membutuhkan pengisian dan infrastruktur yang tepat. Hal ini membuat mobil bertenaga listrik menjadi tidak praktis..

A. Mobil Konvensional = Fuel + Engine = Movement
Mobil konvensional mengandalkan sumber tenaganya dari bahan bakar, seperti bensin, solar, atau gas untuk bergerak. Pemanfaatan mesin pembakaran internal, tenaga dari hasil pembakaran bahan bakar dimanfaatkan dan diubah menjadi gerakan, yang mampu menggerakkan mobil. Walaupun secara umum menunjukkan kinerja yang baik dengan harga yang murah, mobil konvensional mengeluarkan emisi gas buang yang tinggi dan menciptakan polusi yang banyak dan terus menghabiskan sumber daya alam.

B. Mobil Tenaga Listrik
Mobil tenaga listrik tidak membutuhkan apapun dari pembakaran. Listrik diubah menjadi tenaga melalui motor listrik, untuk menggerakkan mobil. Sekalipun mobil bertenaga listrik ini ramah lingkungan, tidak bising dan memiliki akselerasi yang baik, dia membutuhkan pengisian dan infrastruktur yang tepat. Hal ini membuat mobil bertenaga listrik menjadi tidak praktis..

C. Mobil Hybrid = Electric motor + konvensional engine = Hybrid efficiency
Mobil hybrid menggunakan kombinasi dari motor listrik dan pembakaran di mesin, dengan memaksimalkan kekuatan dari kedua sumber daya tersebut disamping saling mengisi kekurangannya. Hasilnya adalah efisiensi konsumsi bahan bakar dengan performa yang luar biasa.

Fitur utama dari Kendaraan hybrid
Efisiensi Bahan bakar yang lebih besar
Pengurangan energi yang terbuang dan Regenerasi energi

Jenis Sistem Hybrid

Secara garis besar ada tiga tipe dari Sistem Hybrid. Yang pertama adalah Series Hybrid System, kedua Parallel Hybrid System, dan ketiga Series Parallel Hybrid System.

Keunggulan Teknologi Hybrid

Efisiensi konsumsi bahan bakar yang tinggi, ramah lingkungan karena emisi gas buang yang rendah, ketenangan yang baik, dan performa yang luar biasa serta kepuasan mengemudi adalah beberapa keuntungan dari Toyota Hybrid System. Sistem ini digunakan pada Toyota Prius, dan memberikannya keuntungan besar.




Minggu, 08 Februari 2009

Honda Revo, Inovasi Terbaru Motor Honda

Kepemimpinan Honda di industri sepeda motor di Indonesia tidak menjadikan PT Honda Astra Motor lupa diri. PT Honda Astra Motor (AHM) akan segera meluncurkan varian bebek terbaru mereka, yakni Revo 110 pada Jumat 30 Januari yang lalu.

Motor Revo terbaru tersebut adalah sebuah revolusi Revo dimana sentuhan penyempurnaan merambah ke semua sisi kendaraan, mulai dari mesin hingga disain bodi.

Sepeda motor ini akan didukung oleh mesin 110 cc, lebih besar dari Revo sebelumnya yang hanya dilengkapi mesin 100 cc. Hal tersebut tentu saja akan menambah performa dari varian ini untuk melawan saingan-saingan terdekatnya seperti Yamaha Vega ZR yang juga akan diluncurkan.

Beberapa perombakan bodi Revo 110 dibandingkan Revo 100 antara lain mulai dari disain head lamp, lampu sein, hingga penampilan dari sayap Revo yang memiliki bentuk yang lebih menarik serta aerodinamis dari model sebelumnya.

Revo 110 ini dibanderol dengan harga Rp 11,8 juta untuk pelek ruji, Rp 13,1 juta untuk pelek racing dan 13,5 juta untuk pelek racing dan striping spesial. Ayoo, siapa yang mau beli??? Kunjungi dealer terdekat Honda Astra Motor. Promosi ya ......